Coca-Cola Europacific Partners Indonesia, Donasi 43 Hewan Kurban untuk Masyarakat di Bekasi

  • Blog
  • Juli 9, 2023
  • 0 Comments

CIKARANG – Pada peringatan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia), mendonasikan hewan kurban kepada warga di sekitar area operasional.

Sebanyak 37 ekor kambing dan 6 ekor sapi diserahkan kepada warga di sekitar pabrik CCEP Indonesia Central Indonesia dan sekitar. Serah terima secara simbolis kepada sejumlah tokoh masyarakat di sekitar pabrik CCEP Indonesia di Bekasi dan Sumedang.

Kegiatan donasi hewan kurban Idul Adha merupakan program tahunan yang dilaksanakan CCEP Indonesia di seluruh area operasional yang ada di Indonesia. Secara total, sebanyak 100 ekor kambing dan 12 ekor sapi didonasikan ke masyarakat sekitar area operasional pada tahun ini.

“Kami sangat bersyukur bahwa di tahun ini, kami tetap memiliki kesempatan untuk merayakan hari raya Idul adha dengan berbagi kebahagiaan bersama masyarakat yang berada di sekitar wilayah operasional kami. Semoga melalui dukungan ini, tali silaturahmi menjadi semakin kuat dan kedepannya dapat terus bersama menghadapi tantangan dan menjalankan banyak kegiatan positif di berbagai bidang,” ujar Nurlida Fatmikasari selaku Regional Corporate Affairs Manager Coca-Cola Europacific Partners Indonesia untuk Central Indonesia Region.

Pada kesempatan yang sama, H. Hanafi, tokoh masyakat Desa Sukadanau Cikarang Barat menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada CCEP Indonesia atas konsistensinya berbagi hewan kurban kepada masyarakat sekitar.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepedulian perusahaan bagi lingkungan sekitar yang tidak pernah berhenti. Semoga hal ini dapat meningkatkan hubungan baik antara CCEP Indonesia dengan lingkungan sekitar,” ucap H.Hanafi.

Bersama dengan komunitas masyarakat di sekitar pabrik dan area operasional, CCEP Indonesia memastikan bahwa bantuan ini nantinya akan didistribusikan secara terarah dan tepat sasaran. Hal ini juga merupakan bentuk kolaborasi antara CCEP Indonesia dengan komunitas masyarakat di lingkungan sekitar area operasional.

Selain memberikan dukungan rutin terkait perayaan hari besar keagamaan, CCEP Indonesia juga senantiasa berusaha mendukung pengembangan masyarakat sekitar melalui berbagai inisiatif seperti program bersih-bersih lingkungan, dukungan pengelolaan lingkungan hidup melalui pendampingan pengelolaan sampah dengan pendekatan ekonomi sirkular, bantuan pendidikan bagi anak-anak berprestasi di sekitar fasilitas operasional, penanaman pohon, program pemberdayaan masyarakat lewat program pelatihan kewirausahaan, dan sebagainya.

  • Related Posts

    Jelang Idul Fitri, Polsek Sukatani Gelar KRYD Cegah Aksi Kejahatan dan Premanisme

    Matabekasi.com||Kab Bekasi- Menjelang Idul Fitri, Polsek Sukatani Polres Metro bekasi semakin mengintensifkan patroli melalui kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Sebelum patroli biru kewilayahan…

    • Blog
    • Maret 11, 2025
    • 8 views
    Komitmen Berantas Peredaran Narkoba, Unit Reskrim Polsek Setu ringkus Seorang Pria Pengedar Obat Obatan Keras tanpa Ijin Edar

    Matabekasi.com||Kab Bekasi, –  Polsek Setu melalui Jajaran Unit Reskrim, dengan di Pimpin langsung oleh Kanit Reskrim Ipda Didi Supriadi, SH., Msi., beserta anggota Opsnal Reskrim, telah mengamankan seorang diduga pelaku…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    KABAR TERKINI

    Kapolres Metro Bekasi Tingkatkan Hubungan dengan Masyarakat melalui Penyerahan Kitab Suci Al-Qur’an

    Kapolres Metro Bekasi Tingkatkan Hubungan dengan Masyarakat melalui Penyerahan Kitab Suci Al-Qur’an

    Polsek Pebayuran Memberikan Pelayanan Penitipan Kendaraan Bagi Masyarakat Yang Melaksanakan Mudik Kekampung Halaman

    Polsek Pebayuran Memberikan Pelayanan Penitipan Kendaraan Bagi Masyarakat Yang Melaksanakan Mudik Kekampung Halaman

    Cek Kesiapan Arus Mudik, Kapolres Metro Bekasi Tinjau Posko Mudik Terpadu 2025 Relawan Jurpala da Kosmi Indonesia

    Cek Kesiapan Arus Mudik, Kapolres Metro Bekasi Tinjau Posko Mudik Terpadu 2025 Relawan Jurpala da Kosmi Indonesia

    Bhabinkamtibmas Bersama Pemdes Srimahi Cegah Perang Sarung di Tambun Utara

    Bhabinkamtibmas Bersama Pemdes Srimahi Cegah Perang Sarung di Tambun Utara

    Bukti Kepedulian Terhadap Sesama, Kapolsek Taruma Jaya Akp I Gede Bagus Ariska Sudana,Berikan Bantuan Makanan Siap Saji Untuk Para Pemudik,Keposko Mudik Terpadu 2025 Jurpala Dan Kosmi Indonesia

    Bukti Kepedulian Terhadap Sesama, Kapolsek Taruma Jaya Akp I Gede Bagus Ariska Sudana,Berikan Bantuan Makanan Siap Saji Untuk Para Pemudik,Keposko Mudik Terpadu 2025 Jurpala Dan Kosmi Indonesia

    H-5 Perayaan Hari Raya Idhul Fitri,Polsek Cikarang Timur Lakukan Pengaturan Lalu Lintas

    H-5 Perayaan Hari Raya Idhul Fitri,Polsek Cikarang Timur Lakukan Pengaturan Lalu Lintas